Jl. Protokol Koya Barat, RT. 001/RW.004, Kelurahan Koya Barat, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Provinsi Papua, email: pemkoyabarat@gmail.com, Tlp/HP +6281317252866, Kode Pos 99151.

Visi Misi dan Motto Kota Jayapura

VISI MISI KOTA JAYAPURA : "TERWUJUDNYA KOTA JAYAPURA YANG BERIMAN, MODERN, BERSATU, MANDIRI DAN SEJAHTERA BERBASIS KEARIFAN LOKAL" - "HEN TECAHI YO ONOMI TMAR NI HANASED - SATU HATI MEMBANGUN KOTA UNTUK KEMULIAAN TUHAN".

Wednesday, September 12, 2012

Hujan Semalam, Tanaman petani Koya Barat Tergenang


Tanaman Jagung milik petani yang tergenang.
Hujan lebat yang terjadi pada malam hari Minggu, 9 September 2012,  menyembabkan puluhan hektar lahan pertanian dan perkebunan warga terendam. Terjadinya hujan dengan itensitas tinggi yang terjadi beberapa kali belakangan ini mengakibatkan meluapnya saluran pembuangan atau irigasi yang berdampak melubernya air sehingga menggenangi lahan pertanian dan perkebunan warga di RW 001 dan RW 007 Kelurahan Koya Barat, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura. 




Tanaman kacang milik petani Koya Barat
Kejadian ini, tak hanya membuat tanaman petani terancam gagal panen, tapi juga membuat lokasi perkebunan mereka terancam hilang.

Ketua RW 001, Surono menyebutkan, para petani telah banyak menghabiskan modal selain itu dampak dari musibah ini juga mengakibatkan keluhan panjang warga. Mereka mengeluhkan akan susahnya mencari uang dan untuk sekolah anak. Karena tanaman yang dihandalkan sebagai sumber pendapatan. Seperti jagung, Tomat, Terong, Rica, Kol, Kacang Tanah dan tanaman lainnya. Selain itu warga sudah beberapa kali telah melakukan upaya penanggulangan dengan menggunakan peralatan seperti cangkul dan sekop untuk membersihkan dan melakukan pengerukan, namun hasil yang dicapai kurang optimal mengingat tenaga personil yang terbatas dan memerlukan waktu yang lama. "kami sudah pernah menyurati ke Instansi terkait pada Pemerintah Daerah Provinsi Papua maupun Pemerintah Kota Jayapura untuk menangani permasalahan yang ada guna mengatasi hal diatas dengan melakukan normalisasi saluran irigasi yang melintasi lahan warga yang ada dengan menggunankan alat berat berupa Eksavator, guna mengeruk sendimen lumpur pada saluran yang telah mengalami pendangkalan tersebut" ujarnya.

Pertanian dan perkebunan merupakan sumber penghasilan dan penghidupan bagi sebagian besar warga Koya Barat yang berprofesi sebagai Petani sehingga diharapkan agar pihak Pemerintah Daerah baik Pemerintah Provinsi maupun Kota Jayapura melalui instansi teknis dapat membantu mengatasi permasalahan ini sehingga para petani dapat melaksanakan aktifitasnya secara normal kembali. (RtS)

No comments:

Post a Comment

Peta Kelurahan Koya Barat via Google Map

Contact Form

Name

Email *

Message *