Jl. Protokol Koya Barat, RT. 001/RW.004, Kelurahan Koya Barat, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Provinsi Papua, email: pemkoyabarat@gmail.com, Tlp/HP +6281317252866, Kode Pos 99151.

Visi Misi dan Motto Kota Jayapura

VISI MISI KOTA JAYAPURA : "TERWUJUDNYA KOTA JAYAPURA YANG BERIMAN, MODERN, BERSATU, MANDIRI DAN SEJAHTERA BERBASIS KEARIFAN LOKAL" - "HEN TECAHI YO ONOMI TMAR NI HANASED - SATU HATI MEMBANGUN KOTA UNTUK KEMULIAAN TUHAN".

Thursday, January 16, 2014

Wakil Walikota Himbau Warga Tak Buang Sampah ke Saluran Drainase




JAYAPURA -Warga Kota Jayapura diimbau tidak membuang sampah di saluran air seperti parit ataupun drainase, karena akan menyebabkan banjir. Pernyataan ini disampaikan langsung Wakil Walikota (Wawalkot) Jayapura DR. H. Nur Alam, S.E., M.Si., terkait dengan datangnya musim penghujan dan juga untuk mengantisipasi musibah banjir yang kerap kali menimpa warga Kota Jayapura.
“Untuk mencegah atau mengantisipasi musibah banjir itu dengan cara mari kita semua penduduk yang ada di kota Jayapura ini untuk membuang sampah pada tempatnya dan juga membuang sampah tepat waktunya.
Saya harapkan agar masyarakat tidak membuang sampah diselokan atau diparit. Akibatnya, di musim penghujan akan menimbulkan banjir, jadi hal ini harus kita cegah,” ungkapnya.


Selain itu, Wakil Walikota Jayapura Nur Alam kepada wartawan Koran ini usai acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, pekan kemarin juga mengajak masyarakat agar tiap membangun rumah harus ada Ijin Mendirikan Bangunan (IMB), kalau membangun rumah asal bangun saja, itukan yang terjadi di Perumnas III, Perumnas IV maupun di daerah hulu.


“Dimana, dahulu drainase kita itu lebarnya seluas 2 meter, tapi sekarang sudah tinggal 1 meter saja, dikarenakan sudah banyak orang yang membangun diatas drainase tersebut. Selain itu juga banyak yang membangun tidak memilik IMB,” ucapnya.
Wawalkot berpesan dan sekaligus mengajak masyarakat untuk meningkatan kesadaran terhadap menjaga lingkungan tetap bersih disekitar tempat tinggalnya. Seperti tidak membuang sampah disembarang tempat, buanglah pada tempat yang disediakan dan juga melakukan pembangunan harus memiliki IMB.
 
“Maka itu kami dalam hal ini Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura berpesan kepada kita semua menjaga agar sampah-sampah itu dibuang pada tempatnya supaya tidak tertumpuk diselokan-selokan atau drainase-drainase,” tuturnya.
Guna mencegah banjir, normalisasi harus dilakukan oleh seluruh warga karena hal ini sangat penting dilakukan, agar aliran air berjalan lancar terutama pada musim penghujan tiba.
 
“Namun kami tetap menghimbau kepada warga Kota Jayapura jagalah kebersihan dan juga mengeruk sampah-sampah yang ada di dalam drainase terutama pada musim penghujan seperti sekarang ini untuk mencegah datangnya banjir maupun penyakit,” himbau Wawalkot Nur Alam.  
Sumber : Bintang Papua (Mir/art/lo2)


No comments:

Post a Comment

Peta Kelurahan Koya Barat via Google Map

Contact Form

Name

Email *

Message *