Anggota Koramil 1701-22
Muara Tami Sersan Mayor Herman Fatah
melakukan pembinaan dan pelatihan kepada Anggota Pramuka Satuan Karya Wira
Kartika yang berada di Wilayah teritorial Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Provinsi Papua.
Danramil 1701-22 Muara Tami Kapten
Inf Sutrisno melalui Serma Herman Fatah memberikan arahan kepada para peserta
Saka Wira Kartika terkait peran pemuda dalam pembangunan, kemasyarakatan
dan wawasan kebangsaan, kegiatan Saka Wira Kartika diikuti oleh para
siswa-siswi SLTA/Sederajat dari berbagai sekolah yang berada di wilayah Distrik
Muara Tami, Kota Jayapura.
Serma Herman Fatah mengatakan tujuan kegiatan
Saka Wira Kartika ini adalah untuk membentuk anggota Saka Wira Kartika
sebagai generasi penerus bangsa yang bertanggungjawab dan memiliki disiplin.
" Sebagai Babinsa dan prajurit TNI-AD saya akan berupaya untuk terus
memberikan pembinaan kepada anggota Saka Wira Kartika di Distrik Muara Tami
agar mereka menjadi pemuda dan pemudi memiliki kepribadian yang tangguh dan
bertanggungjawab" ungkapnya.
No comments:
Post a Comment